Menteri Perhubungan RI Meninjau Kesiapan LRT Jabodebek

Menteri Perhubungan RI Meninjau Kesiapan LRT Jabodebek

Menteri Perhubungan RI Meninjau Kesiapan LRT Jabodebek

Menteri Perhubungan RI, Bapak Budi Karya Sumadi didampingi Pj. Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Bapak Heru Budi Hartono, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Bapak Syafrin Liputo, dan Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI), Bapak Didiek Hartantyo melakukan kunjungan serta meninjau kesiapan LRT Jabodebek. Rabu (28/06/2023).

Bapak Menhub RI beserta rombongan melakukan peninjauan mulai dari Stasiun LRT Dukuh Atas, menuju Depo LRT Bekasi Timur dan kembali ke Stasiun LRT Halim.

Peninjauan tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan target operasional (Commercial Operation Date) LRT Jabodebek serta persiapan peluncuran LRT yang akan beroprasi pada tanggal 18 Agustus 2023.

Dengan adanya moda transportasi LRT Jabodebek, diharapkan tingkat pengguna kendaraan pribadi akan berkurang dan beralih ke transportasi publik sebagai langkah awal mengurai kemacetan di Jakarta dan sekitarnya.

Berita Lainnya